Asuhan Keperawatan Pada Klien Dengan Masalah Ikterus Neonatus (Studi Kasus Di Ruang Peristi Bayi RSUD R.T Notopuro Sidoarjo)

Ardiwiyanto, Moh. Dafid (2025) Asuhan Keperawatan Pada Klien Dengan Masalah Ikterus Neonatus (Studi Kasus Di Ruang Peristi Bayi RSUD R.T Notopuro Sidoarjo). Undergraduate thesis, ITSKes Insan Cendekia Medika Jombang.

[thumbnail of MOH. DAFID ARDIWIYANTO_246410018.pdf]
Preview
Text
MOH. DAFID ARDIWIYANTO_246410018.pdf

Download (4MB) | Preview
[thumbnail of receipt_ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN DENGAN MASALAH IKTERUS NEONATUS   (Studi Kasus Di Ruang Peristi B.pdf]
Preview
Text
receipt_ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN DENGAN MASALAH IKTERUS NEONATUS (Studi Kasus Di Ruang Peristi B.pdf

Download (264kB) | Preview
[thumbnail of ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN DENGAN MASALAH IKTERUS NEONATUS   (Studi Kasus Di Ruang Peristi Bayi RSUD.pdf]
Preview
Text
ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN DENGAN MASALAH IKTERUS NEONATUS (Studi Kasus Di Ruang Peristi Bayi RSUD.pdf

Download (38MB) | Preview

Abstract

Pendahuluan: Ikterus neonatorum merupakan suatu keadaan klinis pada bayi yang ditandai oleh warna kuning pada kulit dan sklera akibat akumulasi bilirubin tak terkonjugasi berlebihan. Ikterus pada bayi baru lahir merupakan masalah yang sering dihadapi oleh tenaga kesehatan, peningkatan kadar bilirubin pada bayi baru lahir merupakan fase transisi yang normal, tetapi peningkatan kadarnya dalam darah yang berlebih dapat menyebabkan kern ikterus, yang memerlukan penanganan khusus. Tujuan penelitian adalah Menganalisis asuhan keperawatan pada klien yang mengalami ikterus neonatus di ruang Peristi Bayi RSUD R.T Notopuro Sidoarjo. Partisipan pada penelitain ini adalah satu bayi yang mengalami ikterus neonatus di ruang Peristi Bayi RSUD R.T Notopuro Sidoarjo. Metode: Jenis dan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Uji keabsahan data peneliti menggunakan triangulasi data. Hasil: berdasarkan studi kasus pengkajian sudah dilakukan secara menyeluruh oleh perawat. Diagnosa keperawatan didapatkan1 diagnosa yaitu Ikterik Neonatus. Tindakan keperawatan dilakukan selama 3x24 jam dengan kriteria hasil yang diharapkan yaitu membran mukosa kuning menurun, kulit kuning menurun, sklera kuning menurun. Evaluasi keperawatan pada hari ke tiga yaitu masalah teratasi dan intervensi dihentikan. Kesimpulan: Asuhan keperawatan yang dilakukan oleh perawat sudah baik dan tidak terdapat kekurangan pada implementasi yang dilakukan, sehingga kondisi klien berangsur membaik. Kata Kunci: Askep, Ikterus, Neonatus.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Askep, Ikterus, Neonatus.
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Program Studi > Profesi Ners
Depositing User: Moh.Dafid Ardiwiyanto
Date Deposited: 17 Sep 2025 12:07
Last Modified: 17 Sep 2025 12:07
URI: http://repository.itskesicme.ac.id/id/eprint/8081

Actions (login required)

View Item View Item