Asuhan Keperawatan Pasien Yang Mengalami Penyakit Paru Obstruksi Kronik (PPOK) Di Ruang Gatutkaca Rumah Sakit Umum Daerah Jombang

Azizah, Intan Nur (2023) Asuhan Keperawatan Pasien Yang Mengalami Penyakit Paru Obstruksi Kronik (PPOK) Di Ruang Gatutkaca Rumah Sakit Umum Daerah Jombang. Diploma thesis, ITSKes Insan Cendekia Medika Jombang.

[thumbnail of KTI PPOK INTAN NUR AZIZAH.pdf]
Preview
Text
KTI PPOK INTAN NUR AZIZAH.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of receipt_Asuhan Keperawatan Pasien Yang Mengalami Penyakit Paru Obstruksi Kronik (PPOK) Di Ruang Gatutkaca Rumah Sakit Umum Daerah Jombang.pdf]
Preview
Text
receipt_Asuhan Keperawatan Pasien Yang Mengalami Penyakit Paru Obstruksi Kronik (PPOK) Di Ruang Gatutkaca Rumah Sakit Umum Daerah Jombang.pdf - Published Version

Download (173kB) | Preview
[thumbnail of Hasil Turnitin KTI PPOK Intan.pdf]
Preview
Text
Hasil Turnitin KTI PPOK Intan.pdf - Published Version

Download (6MB) | Preview

Abstract

Sumber pencemaran udara tertinggi di Indonesia adalah polusi kendaraan bermotor, asap pabrik, dan asap rokok. Hal ini dapat mempengaruhi kesehatan terutama pada sistem pernafasan yang menyebabkan terjadinya Penyakit Paru Obstruksi Kronik (PPOK). Terhambatnya aliran udara pada pasien PPOK dapat mengakibatkan terjadinya sesak nafas. Sesak nafas merupakan gejala kompleks yang dapat mengakibatkan pola nafas tidak efektif. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan asuhan keperawatan pada pasien Penyakit Paru Obstruksi Kronik (PPOK) di Ruang Gatutkaca Rumah Sakit Umum Daerah Jombang Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kasus dengan 2 pasien PPOK sebagai subjek penelitian dengan masalah keperawatan pola nafas tidak efektif, dan kooperatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil pengkajian pada pasien 1 yaitu sesak nafas disertai nyeri dada, pasien menderita penyakit jantung selama 6 tahun. Hasil pemeriksaan fisik terdapat pernafasan cuping hidung, terpasang masker O2 NRBM 10 lpm, Respirasi Rate 32x/menit, terdapat suara nafas tambahan wheezing. Pada pasien 2 yaitu sesak nafas disertai batuk, pasien memiliki riwayat hipertensi. Hasil pemeriksaan fisik terdapat pernafasan cuping hidung, terpasang masker O2 nasak 4 lpm, Respirasi Rate 30x/menit, terdapat suara nafas tambahan wheezing. Diagnosa keperawatan yang ditetapkan adalah pola nafas tidak efektif. Kesimpulan berdasarkan evaluasi keperawatan pada pasien 1 selama 4 hari didapatkan hasil bahwa kondisi pasien membaik ditandai dengan sesak nafas dan nyeri dada berkurang. Sedangkan pada pasien 2 selama 3 hari kondisi membaik ditandai dengan sesak nafas disertai batuk berkurang dan sudah bisa batuk dengan efektif. Kata Kunci : Askep, PPOK, Pola Nafas Tidak Efektif

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Askep, PPOK, Pola Nafas Tidak Efektif
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Program Studi > D3 Keperawatan
Depositing User: Intan Nur Azizah
Date Deposited: 06 Dec 2023 11:38
Last Modified: 06 Dec 2023 11:38
URI: http://repository.itskesicme.ac.id/id/eprint/7106

Actions (login required)

View Item View Item