Hubungan Persepsi Dengan Kecemasan Pada Pramenopause Dalam Menghadapi Menopause (Studi Di Desa Kedungrejo Kecamatan Pilangkenceng Kabupaten Madiun)

Sari, Iga Dyah Ratna (2015) Hubungan Persepsi Dengan Kecemasan Pada Pramenopause Dalam Menghadapi Menopause (Studi Di Desa Kedungrejo Kecamatan Pilangkenceng Kabupaten Madiun). Undergraduate thesis, Stikes Insan Cendekia Medika Jombang.

[thumbnail of skripsi iga diyah.pdf] Text
skripsi iga diyah.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (462kB) | Request a copy
[thumbnail of jurnal igah.pdf] Text
jurnal igah.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (259kB) | Request a copy
[thumbnail of Generate index codes conversion from text to indexcodes] Other (Generate index codes conversion from text to indexcodes)
indexcodes.txt
Restricted to Repository staff only

Download (19kB) | Request a copy
[thumbnail of Generate index codes conversion from text to indexcodes] Other (Generate index codes conversion from text to indexcodes)
indexcodes.txt
Restricted to Repository staff only

Download (5kB) | Request a copy

Abstract

Wanita mengalami menopause sekitar usia 45-55 tahun. Wanita mengeluh dengan datangnya menopause akan menjadi cemas. Kecemasan yang dialami saat menopause berbeda-beda, ada yang ringan, sedang, dan ada juga yang berat, sehingga membutuhkkan upaya penanganan untuk mengatasi kecemasan yang dialami Berdasarkan studi pendahuluan di Desa Kedungrejo Kecamatan Pilangkenceng Kabupaten Madiun tanggal 11 April 2015 secara wawancara pada 8 wanita pra menopause didapatkan 6 (75%) merasa khawatir dan takut akan datangnya menopause dan 2 (25%) tidak merasa khawatir dan takut akan datangnya menopause.tujuan penelitian untuk mengetahui persepsi dengan kecemasan pramenopause dalam menghadapi menopause di Desa Kedungrejo Kecamatan Pilangkenceng Kabupaten Madiun. Desain penelitian analitik cross sectional, populasi semua wanita pramenopause usia 40 – 45 tahun di Desa Kedungrejo Kecamatan Pilangkenceng Kabupaten Madiun sejumlah 154 responden, sampling menggunakan Cluster Random Sampling, sampelnya sebagian wanita pramenopause sejumlah 111 responden. Variabel Independen Persepsi tentang menopause dan Variabel depeneden Kecemasan dalam menghadapi menopause.Instrumenya menggunakan kuesioner dan uji statistik mann whitney. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar responden berpersepsi positif sejumlah 62 responden (55,9%) ,negatif sejumlah 49 responden (44,1%), hampir dari setengahnya responden mengalami kecemasan ringan sejumlah 52 responden (46,8%),31 responden (27,9%) kecemasan sedang, 12 responden (10,8%) berat dan 16 responden (14,4%) tidak cemas. Hasil analisa menggunakan uji Mann whitney didapatkan ߩ value = 0,036 < 0,05 , H1 = diterima. Kesimpulan dari penelitian bahwa ada hubungan persepsi dengan kecemasan pada pramenopause dalam menghadapi menopause di Desa Kedungrejo Kecamatan Pilangkenceng Kabupaten Madiun. Responden mempunyai persepsi positif dan mengalami kecemasan ringan, karena sebagian besar telah memperoleh informasi tentang menopause dan sudah mengerti bahwa semua wanita pasti akan mengalami menopause.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: persepsi, kecemasan, menopause
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Program Studi > S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: Repository STIKES ICME Jombang
Date Deposited: 05 Jul 2021 10:41
Last Modified: 05 Jul 2021 10:41
URI: http://repository.itskesicme.ac.id/id/eprint/5475

Actions (login required)

View Item View Item